Salam kenal namaku Tania Eka Umami Vavarianti. Aku lahir di Ponorogo, 24 Januari 2001. Sekarang aku sudah selesai menempuh pendidikan di SMK Negeri 1 Kota Bekasi jurusan TKJ.

  • Welcome All :)

    Happy Reading All in My Blog

  • Berbagi Itu Indah :)

Pages

Minggu, 24 September 2017

Konfigurasi HTTPS pada Windows Server 2012

HyperText Transfer Protocol Secure (HTTPS)

Assalamu’alaikum Wr. Wb.

HTTPS merupakan kependekan dari HyperText Transfer Protocol Secure. HTTPS ini lebih secure daripada HTTP dan menggunakan port default 443.

Nah untuk konfigurasi HTTPS kali ini, saya akan menggunakan Windows Server 2012 yang telah terinstall “Active Directory Domain Service”, “DNS Server”, dan “Web Server (IIS)”. Untuk konfigurasi membuat HTTPS nya silahkan simak yang berikut ini.

      1.      Buka server manager kemudian pilih manage dan klik “Add Roles and Features ” lalu aktifkan management tools pada roles Web Server (IIS).












      2.      Kemudian klik Tools dan pilih DNS.


      3.      Disana terlihat kita telah memiliki domain yang pertama yaitu Tavav.net .


      4.      Kemudian kita akan membuat domain yang kedua yaitu Tania.net .









      5.      Dan sekarang kita telah memiliki dua domain.


      6.      Lalu kita buat host baru untuk domain Tavav.net dan Tania.net . Untuk nama host nya kita gunakan www saja dan ip address nya 172.16.30.1 .







      7.      Selanjutnya kita klik Tools lalu pilih “Internet Information Service (IIS) Manager”.


      8.      Kemudian kita pilih “Server Certificates”.


      9.      Lalu kita buat sertifikasi untuk domain Tavav.net dan Tania.net . Kita pilih “Create Self-Signed Certificate” dan kita ketikkan nama domainnya dan di bagian certificate store kita pilih personal.







      10.  Setelah itu, kita buat 2 folder di bagian inetpub yang berada di Local Disk C.


     11.  Kemudian kita akan membuat html untuk konten pada website yang akan kita buat nanti. Untuk html nya disimpan di folder yang telah kita buat tadi.







      12.  Selanjutnya kita klik Tools lalu pilih “Internet Information Service (IIS) Manager” lagi.


      13.  Kemudian kita klik “Add Website” untuk membuat website yang baru.



      14.  Kita ketikkan site name nya apa dan juga physical path nya (letak konten html nya), lalu di bagian binding kita pilih https, dan kita ketikkan juga untuk hostname nya disesuaikan dengan host yang telah kita buat tadi dan jangan lupa juga untuk memasukkan SSL Certificate nya.



      15.  Lalu kita klik “Add Website” lagi untuk membuat website yang kedua.




      16.  Kita ketikkan juga untuk site name nya apa dan juga physical path nya (letak konten html nya), lalu di bagian binding kita pilih https, dan kita ketikkan juga untuk hostname nya disesuaikan dengan host yang telah kita buat tadi dan jangan lupa juga untuk memasukkan SSL Certificate nya.



      17.  Setelah itu kita klik website www.Tavav.net dan kita ketikkan html untuk konten website nya di bagian default document nya.






      18.  Kemudian kita klik website www.Tania.net dan kita ketikkan juga html untuk konten website nya di bagian default document nya.






      19.  Lalu kita refresh.



20. Selanjutnya kita cek ip address pada server apakah sudah sama atau belum dengan ip pada domainnya.

  
      21.  Lalu kita akan mencoba untuk melakukan ping ke ip address domain dan juga ke website yang telah kita buat tadi.




      22.  Setelah ping nya berhasil, kita buka Internet Explorer dan kita akan mencoba untuk mengakses websitenya.


      23.  Pertama kita akan mengakses website www.Tavav.net terlebih dahulu. Kita ketikkan https://www.tavav.net . Lalu kita pilih yang bagian “Continue to this website”. Dan ternyata website nya telah berhasil kita akses.




      24.  Lalu kita juga akan mengakses website www.Tania.net . Kita ketikkan https://www.tania.net . Lalu kita pilih yang bagian “Continue to this website”. Dan ternyata website nya telah berhasil kita akses.



Nah kita telah berhasil mengakses website https yang telah kita buat di server. Sekarang kita akan mencoba untuk mengakses website nya di browser pada client kita. Disini saya akan menggunakan Windows 7 dan Ubuntu Desktop sebagai client nya.

      -          Client Windows

      1.      Konfigurasi jaringan di client menjadi 1 network dengan servernya.


      2.      Aktifkan fitur IIS pada client dengan cara mengklik Control Panel lalu Programs dan pilih Turn windows features on or off. Lalu klik bagian Internet Information Services.



      3.      Setelah itu, kita lakukan test ping ke ip address domainnya dan juga ke website nya.




      4.      Kemudian kita buka browser. Pertama kita akan mengakses website www.Tavav.net terlebih dahulu. Kita ketikkan https://www.tavav.net . Lalu kita pilih yang bagian “Continue to this website”. Dan ternyata website nya telah berhasil kita akses.




      5.      Lalu kita juga akan mengakses website www.Tania.net . Kita ketikkan https://www.tania.net . Lalu kita pilih yang bagian “Continue to this website”. Dan ternyata website nya telah berhasil kita akses.



      -          Client Ubuntu

      1.      Konfigurasi jaringan di client menjadi 1 network dengan servernya.








      2.      Setelah itu, buka terminal dan kita lakukan test ping ke ip address domainnya dan juga ke website nya.




      3.      Kemudian kita buka browser. Pertama kita akan mengakses website www.Tavav.net terlebih dahulu. Kita ketikkan https://www.tavav.net . Lalu kita klik bagian “I Understand the Risks” dan kita pilih “Add Exception”. Kemudian kita klik “Get Certificate” dan kita pilih “Confirm Security Exception”. Akhirnya kita berhasil untuk mengakses website nya.





      4.      Lalu kita akan mengakses website www.Tania.net . Kita ketikkan https://www.tania.net . Lalu kita klik bagian “I Understand the Risks” dan kita pilih “Add Exception”. Kemudian kita klik “Get Certificate” dan kita pilih “Confirm Security Exception”. Akhirnya kita berhasil untuk mengakses website nya.




Nah itulah konfigurasi untuk membuat website HTTPS di Windows Server 2012 menggunakan Web Server (IIS). Semoga postingan ini dapat bermanfaat bagi pembaca semua. Apabila ada kekurangan atau kesalahan dapat diutarakan di kolom komentar karena saran itu akan sangat bermanfaat bagi penulis. Keep enjoy in my blog. See you all J

Wassalamu’alaikum Wr. Wb.


Share:

For Reader

Jangan lupa comment and share ya.. Semoga respon dari reader dapat menambah semangat penulis dan untuk membuat blog ini menjadi lebih baik lagi. Semoga materi dan postingan dalam blog ini dapat bermanfaat bagi kalian semua. Salam hangat, Tania :)

From Me

Berusahalah terus untuk meraih cita-citamu. Jangan pernah menyerah dan berhenti untuk berjuang. Apabila kau sedang terjatuh, kembalilah bangkit dan buktikan pada dunia bahwa kau mampu.

Happy Reading All

Diberdayakan oleh Blogger.

I want to be a useful person

From Me

Berusahalah terus untuk meraih cita-citamu. Jangan pernah menyerah dan berhenti untuk berjuang. Apabila kau sedang terjatuh, kembalilah bangkit dan buktikan pada dunia bahwa kau mampu.

Sample Text

Social Icons

Followers

Social Icons